Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Belajar Java Pemula Memahami Do While Loop

Belajar Java Pemula Memahami Do While Loop

Belajar Java Pemula Memahami Do While Loop - Halo, masih berkutat dengan loop, karena loop akan membuat suatu program menjadi lebih "kuat". Seperti judul postingannya, do while loop, merupakan salah satu dari jenis loop dalam java.

Bentuk dari pernyataan do adalah :

do
    <statement>
while (ekspresi_boolean)

Pengertian dari bentuk di atas adalah :
  • Pertama, pernyataan dieksekusi
  • Kemudian ekspresi_boolean dievaluasi. Jika memiliki nilai true, maka pernyataan akan dieksekusi kembali.
  • Perulangan ini terus dilakukan sampai ekspresi_boolean dievaluasi memiliki nilai false.
Belajar Java Memahami Do While Loop Untuk Pemula
Do While Loop Diagram
Contoh 1, menampilkan angka 0 sampai 4 :

public class cobalagi
{
    public static void main(String [] args) 
    {
        int i = 0; // Menginisialisasi
        
        do 
            
        {
            System.out.print("["+i+"]");
            i++; // Mengupdate
        }
        
        while (i < 5); // Menguji
        System.out.println();
        
    }
}

Output :

[0][1][2][3][4]

Contoh 2, Meminta user memasukkan angka int antara 1-10 secara berulang.

import java.util.Scanner;

public class cobalagi
{
    public static void main(String [] args) {
        
        Scanner input = new Scanner(System.in);
        
        int angka;
        
        do 
        {
            System.out.print("Masukkan angka antara 1-10: ");
            angka = input.nextInt();
        }
        
        while 
                (!(angka < 1 || angka > 10));
        System.out.println( angka + " adalah angka di luar range");
        
    }
}

Output :
Masukkan angka antara 1-10: 4
Masukkan angka antara 1-10: 6
Masukkan angka antara 1-10: 2
Masukkan angka antara 1-10: 11
11 adalah angka di luar range

Demikanlah pembahasan mengenai Belajar Java Pemula Memahami Do While Loop, tentu saja diharapkan dapat memberikan manfaat bagi para pemula yang sedang mempelajari Java.

2 comments for "Belajar Java Pemula Memahami Do While Loop"

  1. gan.....
    kalau ingin menampilkan hasil seperti
    (1,1,2,2,1,2,3,1,2)g mana?

    ReplyDelete
    Replies
    1. sebelumnya agan harus mengetahui pola dari angka-angka itu, kalau pola keteraturannya udah dapet, tinggal diterapkan menggunakan loop...

      Delete